25 radar bogor

Akibat Gas Bocor, Empat Karyawan di Tanahsareal Bogor Mengalami Luka Bakar

BARANG BUKTI:

BOGOR-RADAR BOGOR, Empat karyawan pengolahan tempe di Kampung Kedunghalang Poncol RT 06/06, Kelurahan Sukaresmi, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor, mengalami luka bakar, Selasa (6/11/2018).

Empat korban mengalami luka bakar serius akibat gas 3 Kg di tempat mereka bekerja mengalami kebocoran.

Kapolsek Tanahsareal Kompol M.Suprayogi melalui keterangan tertulisnya kepada Radar Bogor menjelaskan, akibat luka bakar tersebut, keempat karyawan itu harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Keempat korban, yakni Wilianto (20), Istadi (40), Pudin (22), dan Wati (40).

Dia menjelaskan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11:00 WIB. Saat itu, empat korban sedang bekerja memasak kedelai untuk di jadikan bahan tempe.

“Tiba-tiba terdengar bunyi gas bocor, selanjutnya tabung dicopot dan dimasukan ke dalam bak penampungan air yang berada di dalam rumah,” ujarnya.

Seketika itu, kata Kapolsek, uap gas langsung terbakar oleh api lilin yang menyala untuk perekat plastik tempe yang tak jauh dari bak penampungan air. Akibatnya, korban yang saat itu sedang bekerja di lokasi menderita luka bakar di tangan, dada, dan kaki.

“Saat ini korban sudah mendapat perawatan medis di RS Islam Bogor,” terangnya.(pin)