25 radar bogor

Si Nyonya Tua Lebih Sakti daripada Setan Merah

Manchester United kalah 0-1 dari Juventus (Dok. UEFA)
Manchester United kalah 0-1 dari Juventus (Dok. UEFA)

JAKARTA-RADAR BOGOR,Manchester United gagal mencoreng tren positif milik Juventus. Bertarung di Stadion Old Trafford, Rabu (24/10) dini hari WIB, MU justru dipaksa menelan kekalahan.

Sepanjang laga, MU seperti mati gaya. Tim tamu tampil dominan sehingga peluang lebih banyak didapatkan oleh mereka.

Kiper MU, David De Gea dipaksa bekerja keras untuk menyelamatkan gawangnya. Namun keperkasaan De Gea akhirnya runtuh di menit 17. Juventus unggul lewat gol Paulo Dybala.
Liga Champions 2018-2019, Manchester United, Juventus, Manchester United 0-1 Juventus
Juventus menang 1-0 atas Manchester United (Dok. UEFA)

Gol tersebut bermula dari aksi Cristiano Ronaldo di sisi kiri pertahanan MU. Bola kemudian diumpan ke tengah kotak penalti yang langsung disambut Juan Cuadrado. Namun pemain asal Kolombia itu kurang maksimal dalam melakukan penyelesaian akhir. Untungnya ada Dybala yang mampu menjalankan tugas sebagai finisher. Sang striker sukses menjebol gawang MU lewat sontekan kaki kanannya.

Meski sudah unggul, Juventus tidak menurunkan tempo serangannya. Mereka terus menekan sehingga tercipta beberapa peluang yang membahayakan lini pertahanan tuan rumah.

Di babak kedua, kondisi tidak berubah. Kendali permainan masih dipegang oleh Si Nyonya Tua. Sementara MU hanya mengandalkan serangan balik yang terlihat kurang efektif. Buktinya, Wojciech Szczesny tidak melakukan pekerjaan sulit dalam mengawal gawang Juventus.

Hingga laga berakhir, skor 1-0 tidak mengalami perubahan. Dalam catatan statistik, Setan Merah cuma memiliki 40 persen penguasaan bola.

Meksi demikian, MU masih berada di posisi dua klasemen pada babak penyisihan grup H. Mereka mengantongi empat poin, tertinggal lima angka dari Juventus yang kokoh di singgasana.

Susunan pemain
Manchester United: De Gea; Young, Smalling, Lindelof, Shaw; Pogba, Matic; Martial, Mata, Rashford; Lukaku.

Juventus: Szczesny; Joao Cancelo (Douglas Costa 87′), Chiellini, Bonucci, Alex Sandro; Matuidi, Bentancur, Pjanic; Cuadrado (Barzagli 81′), Ronaldo, Dybala (Bernardeschi 78′).

(bep/JPC)