25 radar bogor

Kali Baru Bojonggede jadi Lautan Sampah, DLH : Enggak Peduli dengan Sampah

Kondisi Kali Baru, Desa Bojong Baru, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor yang dipenuhi tumpukan sampah. Sofyansyah/Radar Bogor

BOGOR-RADAR BOGOR,  Kondisi Kali Baru di Desa Bojong Baru, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, yang berubah menjadi lautan sampah dinilai karena ulah masyarakat sendiri.

Parah! Kali Baru Bojonggede Ini Jadi Lautan Sampah, Begini Kondisinya

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor, Atis Tardiana.

Ia mengungkapkan, persoalan tumpukan sampah di Kali Baru Bojonggede disebabkan tak lain karena masyarakat yang tidak perduli dengan lingkungan. “Enggak peduli dengan sampah, pengen gampangnya aja. Mereka tidak memikirkan dampaknya,” katanya.

Atis melanjutkan, awalnya DLH mengangkut sampah di jembatan menuju arah Bilabong, dan sudah tidak ada permasalahan karena jembatan sudah dinaikkan sehingga sampah tidak lagi nyangkut.

“Nah yang sekarang di hilirnya lagi karena banyaknya jembatan yang masyarakat buat terlalu rendah, sehingga sampah-sampah pada musim hujan nyangkut,” katanya.

Lebih lanjut Atis menerangkan, hal ini juga perlu ketegasan dari aparatur penegak hukum, karena percuma jika kini DLH mengangkut sampah yang nantinya sampah akan tersangkut lagi, jika jembatannya tidak di naikan.

“Sampah di jembatan arah Bilabong, saat diangkut hampir 100 truk. Sampah di Kali Baru ini memang belum pernah diangkut,” terangnya.

Masih kata Atis, sampah-sampah tersebut berasal dari hulu, mulai dari Kota Bogor. Kondisi tersebut diperparah akibat tidak pernah ada pengerukan lumpur pada saluran irigasi tersebut sehingga semakin dangkal.

“Lokasi di Kali Baru akan jadi sasaran Opsih yang dilakukan 27 Oktober bertepatan dengan bebersih Setu Pemda, kami dari DLH mempersiapkan 20 truk untuk angkutan sampah, sementara Dinas PUPR menyiapkan alat berat,” tandasnya. (wil/c)