25 radar bogor

Viral! Ada Bendera Cina dalam Kembang Api Saat Acara HUT Kulon Progo

YOGYAKARTA-RADAR BOGOR,Pesta kembang api mewarnai perayaan HUT ke-67 Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Jogjakarta (DIJ). Acara berlangsung di Alun-alun Wates, Kabupaten Kulon Progo, Senin (15/10) lalu.

Ada yang menarik dari perayaan tersebut dan kemudian viral di media sosial. Parasut yang keluar dari kembang api terdapat bendera Tiongkok berukuran kecil. Kemudian di bawahnya baru ada bendera Merah Putih.

Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Kulon Progo Untung Waluya mengatakan, pihaknya sama sekali tidak tahu jika kembang api yang digunakan memunculkan parasut dengan bendera negara lain.

“Tidak mengerti kok sampai kayak gitu. Sampa hari ini nggak punya prasangka apapun terhadap kejadian itu. Sehingga kalau ditanya, saya nggak tahu,” kata Untung, Rabu (17/10).

Kembang api itu dipesan panitia dari instansinya. Tujuannya untuk menyemarakkan penampilan Tari Angguk yang menjadi salah satu pengisi acara dalam Hari Jadi Kulon Progo. (dho/JPC)