25 radar bogor

Bali United Perpanjang Rekor Buruk Mitra Kukar

Bali United menang 1-0 atas Mitra Kukar (Twitter @BaliUtd)

JAKARTA-RADAR BOGOR, Mitra Kukar kembali menerima hasil buruk di laga tandangnya. Kali ini kubu Naga Mekes menelan kekalahan di markas Bali United.

Tampil pada laga penutup di pekan ke-25 Liga 1 2018, Senin (15/10), Mitra Kukar menyerah 0-1. Gawang mereka jebol saat laga berlangsung 41 menit.

Tuan rumah unggul berkat aksi Melvin Platje. Berawal dari tendangan bebas, bola kemudian ditanduk I Made Andika Wijaya. Namun si kulit bundar tidak diarahkannya ke dalam mulut gawang. Bola diumpan lagi lalu disambar oleh sontekan Melvin Platje.
Ads by AdAsia
You can close Ad in {5} s

Di paruh kedua laga, Bali United tidak mengendurkan serangannya meski sudah unggul. Mereka terus menebar ancaman namun tak ada gol tambahan hingga akhir laga.

Berkat kemenangan ini, Bali United naik ke posisi empat klasemen. Serdadu Tridatu memiliki 40 poin, unggul 11 angka dari Mitra Kukar di peringkat 15.

Untuk Mitra Kukar sendiri, hasil ini menegaskan kutukan laga tandang yang mereka terima di Liga 1 2018. Dari 12 kunjungan ke markas lawan, Fernando Rodriguez Cs dipaksa menelan 10 kekalahan dan dua hasil imbang.

Susunan pemain
Bali United: Wawan Hedrawan; I Made Andika Wijaya, Agus Nova, Ahad Agung, Taufik Hidayat; Nick van der Velden, Brwa Nouri, M Taufiq; Irfan Bachdim (I Kadek Agung Widnyana 73′), Melvin Platje, Ilija Spasojevic.

Mitra Kukar: Yoo Jae-Hoon; Rendy Siregar (Roni Rosadi 82′), Mauricio Leal, Andre Agustiar, Saepuloh Maulana; Dedi Gusmawan, Anindito Wahyu, Danny Guthrie; Hendra Bayaw, Dedy Hartono, Fernando Rodriguez.

(bep/JPC)
#liga 1 2018