25 radar bogor

Panwascam Pelototi DPT

TAMANSARI-RADARBOGOR, Hajatan besar Pemi­lihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) pada April 2019 siap dihelat. Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Tamansari Kabupaten Bogor pun tengah melakukan pencer­matan Daftar Pemilih Tetap (DPT). Kegiatan tersebut dilakukan untuk mencegah pemilih ganda yang belum masuk pemilih tetap. Kesiapan dan sosialisasi pengawasan ditujukan pada kalangan pemilih pemula dan organisasi kepemudaan di masyarakat.

Ketua Panwascam Tamansari, Rohmat, mengatakan, saat ini sudah dimulai kegiatan kampanye yang dilakukan calon legislatif. Sudah saatnya mela­kukan konsolidasi dengan pengurus partai tingkat kecamatan.

“Sosialisasi ini ditujukan bagi pen­gurus partai politik untuk menyerahkan SK kepengurusan partai di tingkat ke­camatan. Hasilnya, Alhamdulillah sudah ada beberapa partai yang me­nyerahkan,” katanya. Untuk tahapan kampanye, lanjut Rohmat, Panwascam mengimbau calon legislatif (caleg) terkait aturan yang diperbolehkan dan yang dilarang selama kampanye.

“Untuk langkah selanjutnya, panwas­cam akan mengikuti rapat koordinasi yang dilaksanakan Bawaslu Kabupaten Bogor besok (hari ini, red),” tambahnya. Di masa kampanye enam bulan ke depan, ia berharap calon legislatif bisa melaksanakan kampanye dengan ter­tib sesuai aturan yang berlaku.

“Semoga para caleg bisa berkampa­nye dan bersosialisasi khususnya di Tamansari sesuai peraturan yang ber­laku. Jangan sampai para caleg melang­gar aturan,” harapnya.(khr/b/suf/py)