25 radar bogor

Disdik Kota Bogor Gandeng Ombudsman RI Menuju Pelayanan Prima Bidang Pendidikan

BOGOR-RADAR BOGOR, Sebagaimana peranan ombudsman adalah untuk melindungi masyarakat terhadap pelanggaran hak, penyalahgunaan wewenang, kesalahan, kelalaian, keputusan yang tidak fair dan mal administrasi dalam rangka meningkatkan kualitas administrasi publik dan membuat tindakan-tindakan pemerintah lebih terbuka dan pemerintah serta pegawainya lebih akuntabel terhadap anggota masyarakat, maka sangatlah tepat jika Dinas Pendidikan Kota Bogor menggandeng Ombudsman dalam rangka meningkatkan pelayanan pendidikan menuju terwujudnya masyarakat yang cerdas serta berkarakter unggul melalui pelayanan prima.

Acara yang digelar Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor di Gumati resort Katulampa Kec.Bogor Timur, Kamis, (13/9/2019) dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Bogor H.Fahrudin didampingi Kabid SMP Hj.Arni Suhaerani, Kasi SMP Yosef Berliana dan Kasubag Renlap Jajang Koswara dengan diikuti oleh Para peserta yang berasal dari Kepala Sekolah dan Komite Sekolah SMPN se-Kota Bogor,kehadiran tim ombudsman RI wilayah Jakarta Raya sendiri dalam acara ini adalah sebagai narasumber yang sekaligus nanti akan memberikan pembekalan dan pembinaan bagi para peserta.

‘Semoga saja, setelah menggandeng Ombudsman RI,Disdik Kota Bogor akan jauh lebih baik dalam memberikan pelayanan pendidikan kepada masyarakat’.
Yang terpenting sekolah bersama Komite setelah mendapatkan pembekalan dari Ombudsman RI akan selalu pada koridor yang benar dalam menjalankan program-program sekolah,Pungkas Kang Fahmi”.
(ivanz.doc) Subag.renlap/humasdisdik