25 radar bogor

Pahala Mansyuri Jadi Direksi Pertamina, Ini Harapan Kementerian ESDM

()

JAKARTARADAR BOGOR, Tidak sampai 24 jam pencopotannya sebagai Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero), Pahala N. Mansyuri langsung ditunjuk sebagai Direktur Keuangan PT Pertamina (Persero) menggantikan Arief Budiman.

Keputusan itu diambil usai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno selaku pemegang saham melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).

Menanggapi hal itu, Direktur Jenderal Migas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Djoko Siswanto belum sempat mendengar kabar tersebut. Pasalnya, dirinya saat itu sedang melakukan rapat dengan kementerian terkait ihwal Biodiesel 20 persen (B20).

“Saya belum tahu tuh. Oh tadi aku rapat di situ (Kementerian Koordinator Perekonomian) mana tahu,” ujarnya saat ditemui di Kemenko Perekonomian, Jakarta, Kamis (13/9).

Meski demikian, pria yang akrab disapa Djoksis ini berharap Pahala dapat bekerja dengan baik di Pertamina. Sebagai perusahaan migas raksasa, Djoksis juga berharap keuangan perseroan bisa dikelola dengan baik, transparan dan sehat.

“Lebih baik lah ya. Harapan pasti lebih baik,” tuturnya.

Sekedar informasi, Pahala Nugraha Mansury merupakan alumnus Fakultas Ekonomi
Universitas Indonesia (UI). Pahala merupakan peraih gelar MBA Finance dari Stern School of Business
di New York University, Amerika Serikat.

Pria 47 tahun ini pernah bekerja sebagai senior consultant di Booz Allen Hamilton, dan Project Leader pada The Boston Consulting Group hingga 2003. Ia pernah meraih kualifikasi sebagai CFA Charterholder dari CFA Institute.

(hap/JPC)