25 radar bogor

PT KAI Berdayakan Peternak Sapi

Foto: PT KAI for Radar Bogor MEMBINA: Sejumlah staff PT KAI dan PT PNM contohkan cara membuat pakan ternak di wilayah Cisarua, (4/8).

CISARUA – RADAR BOGOR,Usaha peternakan sapi perah di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor miliki peranan yang sangat penting. Karena itu, PT Kereta Api Indonesia (Persero), berikan dukungan kepada para pelaku usaha kecil, baik melalui pembiayaan maupun pembinaan dan pendampingan.

Dukungan pembiayaan berupa penyaluran modal yang berasal dari dana Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL).

Selain permodalan, PT KAI juga melakukan pembinaan kepada para mitra binaan, bekerja sama dengan PT Permodalan Nasional Madani (Persero), dengan melakukan pelatihan, Sabtu (4/8), di Hotel Pesona Alam, yang diikuti oleh sembilan mitra binaan.

Materi utama disampaikan oleh pakar peternakan sapi perah Roni Ridwan mengenai bagaimana membuat pakan ternak yang baik. VP Corporate Social Responcibility, Agus Supriyono mengatakan, melalui pelatihan ini diharapkan mampu menambah pengetahuan dan keterampilan peserta dalam mengelola usaha peternakannya, sehingga terjadi peningkatan kualitas dan kuantitas produknya.

“Kami akan terus mengembangakan kegiatan pembinaan ini dalam rangka membantu memperkuat pelaku usaha mikro dan kecil (UMK) sebagai sokoguru perekonomian nasional”, kata Agus.

Sementara, Pimpinan PT Permodalan Nasional Madani (Persero) Cabang Bogor, Ahmad Nur Muharam menambahkan dari sekian banyak peternak sapi perah di daerah ini, terpilih 9 peternak yang diharapkan bisa menjadi contoh dan menularkan pengetahuan yang mereka peroleh kepada peternak lainnya.

“Ke depan diharapkan akan lebih banyak peternak yang terlibat dalam pembinaan ini sehingga pembinaan ini benar-benar mampu memberikan manfaat yang maksimal,” tutupnya.(fik/cr3/c)