25 radar bogor

BMKG Siapkan Pengukur Cuaca

SIAP PAKAI: Kepala Stasiun Meteorologi BMKG Citeko, Asep Firman Ilahi memperlihatkan Alat Automatic Weather Station (AWS) yang juga tersedia di Kantornya.
SIAP PAKAI: Kepala Stasiun Meteorologi BMKG Citeko, Asep Firman Ilahi memperlihatkan Alat Automatic Weather Station (AWS) yang juga tersedia di Kantornya.

CISARUA–RADAR BOGOR, Persiapan Asian Games 2018 tidak main-main. Bahkan, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) turut berkontribusi. Melalui Stasiun Meteorologi Citeko, BMKG memasang alat pengukur cuaca di dekat venue paralayang Cisarua.

Kepala Stasiun Meteorologi BMKG Citeko, Asep Firman Ilahi menjelaskan bahwa alat tersebut nantinya menyediakan jasa informasi cuaca pada official, crew, serta peserta Asian Games. Alatnya bernama Automatic Weather Station (AWS), diletakan di dua titik, yakni Puncak Pas dan dekat landing paralayang.

Selain cuaca, alat yang terbuat dari logam itu juga bisa mengu­kur suhu, tekanan udara, arah kecepatan angin, dan kelem­baban. “Kita juga mendukung data partikulat PM 2.5. Itu partikel debu kecil halus. Alat tersebut bisa update cuaca per menit,” jelasnya kepada Radar Bogor belum lama ini.

Pasalnya, olahraga paralayang kerap membutuhkan angin dan tekanan udara. Sehingga perlu mengetahui terlebih dahulu tekanannya sebelum pelaksanaan. “Jadi kalau teka­nan udaranya beda jauh, ke­mung­kinan angin akan kencang. Jadi berbahaya untuk peserta,” terangnya.

Me­nurutnya, meski Stasiun Meteorologi Citeko yang mem­fasilitasi peralatannya, tapi operatornya langsung diken­dalikan oleh BMKG pusat. Sehi­ngga, data-datanya lang­sung terkirim ke pusat.
Ia berharap, dengan per­leng­kapan yang disiap­kan­nya bisa membantu para atlet yang terlibat di paralayang. “Mudah-mudahan perhelatan interna­sional ini sukses. Kita senang bisa berkontribusi,” tukasnya.(fik/b)