25 radar bogor

Mau Tahu Siapa Cawapres Jokowi? Ketum PPP : Cek ke PN Jakpus

Ketua Umum PPP Romahurmuziy
Ketua Umum PPP Romahurmuziy

JAKARTA-RADAR BOGOR, Siapa pendamping Jokowi di Pilpres 2019 nanti hingga kini masih teka-teki. Namun, Ketua Umum PPP Romahurmuziy memberikan bocoran blakan tentang nama yang akan diusung koalisi pendukung calon presiden (capres) petahana Joko Widodo sebagai cawapres.

Kata dia, calon pendamping Jokowi akan mendatangi Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus). Kedatangan itu untuk mengurus syarat tidak sedang bermasalah.

“Nah, kalau sekarang ingin tahu siapa cawapres Jokowi,datangilah PN Jakarta Pusat. Ceklah siapa yang ngurus‘Pernyataan Tidak Sedang dalam Kondisi Pailit’,” tukasnya di akun Twitter@MRomahurmuziy, Kamis (9/8/2018).

Menurutnya, calon yang ditunjuk Jokowi akan mengurus kelengkapan itu. Sebab pengurusan tersebut tidak bisa langsung diselesaikan dan besok sudah harus didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Karena persyaratan ini tidak sebentar ngurusnya, dan besok harus masuk,” jelas pria yang akrab disapa Romi itu.

Kabar beredar mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD akan mengurus surat keterangan tidak pailit itu ke PN Jakpus hari ini.

Namun demikian, Humas PN Jakpus Jamaluddin masih belum mendapat kabar Mahfud akan datang. “Masih belum ada kabar,” ujarnya kepada Kantor Berita Politik RMOL, sesaat lalu. (ysp)