25 radar bogor

Bonus Atlet Bakal Ditambah

DUKUNGAN : Ketum KONI KOta Bogor, Benninu Argoebie, saat memimpin rapat. (JENAL/RADAR BOGOR )

BOGOR–RADAR BOGOR,Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Kota Bogor bakal menambah bonus atlet peraih medali di Porda XIII Jabar 2018 Oktober mendatang.

“Alhamdulilah kesiapan berjalan terus, latihan khusus, perlakuan khusus kepada cabor andalan, mendatangkan pelatih Cina, dan memberangkatkan atlet ke Korea, Turki, Prancis. Bulan ini juga akan berangkat lagi ke Korea lagi,”ujar Ketua Koni Kota Bogor Beninnu Argoebi ketika ditemui wartawan koran ini, kemarin (2/7).

Pihaknya juga, kata dia, akan melakukan pengamanan medali yang memang sudah diproyeksikan. “Ada private sektor di luar pemerintah, mencapai sepakat, rencana menambah bonus atlet porda senilai Rp80 juta,”katanya.

Meski begitu, utama dalam Porda ini adalah pembuktian kontingen dengan maksimal, agar dapat berprestasi, minimal 45 medali emas bisa tecapai,

“Mulai hari ini tidak ada waktu bersantai, berlatih berlatih dan mempersiapkan dengan kematangan atletnya, dengan harapan atlet pelatih akan berpikir serius, daya juang lebih,”tuturnya

Tidak hanya itu, ia juga akan memberikan perhatikan kuhusus kepada cabor yang minim pretasi. Sebab, minim prestasi itu biasanya terjadi karena pengelolaan manajemen yang salah.

“Materi latihan dan nutrisi yang dilakukan, Insyallah cabor yang minim prestasi bisa berpeluang meraih medali,”pungkasnya.(nal/c)