25 radar bogor

Pendatang Serbu Bogor

Ilustrasi Mudik Gratis
Ilustrasi Mudik Gratis
FIKRI/RADAR BOGOR
PADAT: Terminal Baranangsiang dipadati penumpang yang datang dari luar Bogor maupun yang hendak keluar Bogor.

BOGOR-RADAR BOGOR, Lebaran memang baru berakhir. Kini yang jadi masalah adalah arus migrasi yang terjadi dari tahun ke tahun. Hingga kemarin (17/6) tercatat 117.411 orang masuk ke Bogor.

Jumlah tersebut sesuai data yang dirilis Polresta Bogor Kota. Penghitungannya melalui angka penumpang kereta rel listrik (KRL) yang turun di Stasiun Bogor dan penumpang bus di Terminal Baranangsiang mulai 15-16 Juni lalu. Jika dirinci, ada 112.766 orang masuk Bogor melalui Stasiun Bogor dan 4.645 orang melalui Terminal Baranangsiang.

Kepala Terminal Baranangsiang Sumardono mengatakan, transportasi bus tampaknya kurang diminati. Kondisi tersebut menurutnya bukan hal yang mengherankan, sebab sudah menjadi tren dari tahun ke tahun penumpang di Terminal Baranangsiang mengalami penurunan. Tren tersebut terjadi sejak 2010 silam.

”Grafik setiap tahun itu bukan kenaikan, sejak 2010 rata-rata penurunan. Saya selaku UPT mendorong terkait adanya program pemerintah ini,” terangnya kepada Radar Bogor.

Kali ini, menurutnya, bus hanya menjadi moda transportasi alternatif. Ketika tiket kereta ataupun pesawat sudah penuh, penumpang biasanya beralih ke bus.

”Banyak penumpang yang misalkan sudah lari ke stasiun atau bandara ternyata penuh. Jadi sebagai alternatif ketika kendaraan lain sudah habis,” jelasnya.(fik/c)