25 radar bogor

Perekaman KTP-El Menurun

Petugas Disdukcapil melakukan perekaman KTP elektronik terhadap salah satu warga.

BOGOR–RADAR BOGOR, Selama Ramadan hingga jelang Idul Fitri, pemohon perekaman KTP-el di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bogor menurun drastis. Biasanya, Disdukcapil Kabupaten Bogor menerima 850 hingga 1.200 pemohon di hari biasa.

Sedangkan selama Ramadan, Disdukcapil hanya menerima 80 hingga 200 pemohon setiap harinya. “Hari ini saja (kemarin, red) ada 148 pemohon. Pernah juga hanya 30 pemohon,” kata Kadisdukcapil Kabupaten Bogor, Oetje Subagdja kepada Radar Bogor.

Menurutnya, penurunan ini disebabkan beberapa faktor, mulai dari masyarakat yang malas keluar rumah, hingga mereka yang mudik terlebih dulu. Kendati demikian, Disdukcapil masih tetap membuka pereka­­man KTP-el hingga H-2 Lebaran.

Selain di Disdukcapil, pereka­­­man juga tetap bisa dilakukan di kantor kecamatan. “Jadi, kadang kalau mereka seperti itu tetap kita buka pelayanan di kecamatan, kita tunggu siapa tahu ada yang datang. Samperin sampai ke kecamatan, sekarang memang kondisinya enggak kayak kemarin-kemarin,” katanya.

Sebagai catatan, masih kata Oetje, hingga kini perekaman ktp-el di Kabupaten Bogor telah mencapai 3.380.000, dan 3.200.000 di antaranya su­dah cetak. “H-2 masih pela­yanan, aktif lagi sehabis Lebaran. Masuk tanggal 21 (Juni) mulai buka lagi pelaya­­nan,” tandasnya. (wil/c)