25 radar bogor

Pasar Murah Disebar 11 Titik

WILDA/RADAR BOGOR PROGRAM SOSIAL: Anggota Kodim 0621 Kabupaten Bogor menyerahkan paket sembako kepada warga.
WILDA/RADAR BOGOR
PROGRAM SOSIAL: Anggota Kodim 0621 Kabupaten Bogor menyerahkan paket sembako kepada warga.

CIBINONG–RADAR BOGOR,Raut semringah terpancar dari wajah pene­rima program sembako mu­rah di gedung Tegar Beriman, Cibinong, Kamis (7/6). Prog­ram ini merupakan kerja sama Artha Graha Peduli, PT Multi Agro Pangan Lestari, Pemkab Bogor dan Kodim 0621 Kabupaten Bogor.

Kepada Radar Bogor, per­wa­kilan Artha Graha Pe­duli Bo­gor, Anto me­ngatakan, un­tuk Kabupaten Bogor pasar murah sembako kali ini be­kerja sama dengan muspida dan terbuka untuk umum.

”Kami sediakan paket-paket sembako, seperti beras, gula pasir, minyak goreng, dan mi instan,” katanya.

Menurut dia, sembako murah ini didistribusikan ke 11 titik, antara lain ke Dinas PMTSP, Dinas Perum, Dinas PUPR, Dinas Perindag, Kelu­rahan Pakansari, Kelurahan Tengah, Kelurahan Harapan Jaya, Kelurahan Sukahati, Kodim 0621, Ruko C 26 dan rumah dinas bupati.

”Kami sangat mengapresiasi kegiatan pasar murah sem­bako yang selama ini berjalan dengan baik. Kegiatan ini akan rutin dilakukan di Bogor,” imbuhnya.

Sementara itu, Pjs Pasiter Kodim 0621/Kabupaten Bo­gor Kapten Inf Tatang Taryono menyambut baik program ini. Menurutnya, program ini sangat membantu warga menyiapkan bahan pokok jelang Idul Fitri.(wil/b)