25 radar bogor

Ponpes Alquran dan Al Hadits, Pahami Quran secara Sorogan

SERIUS: Para santri menyimak materi yang disampaikan ustaz Pesantren Alquran dan Al Hadits.
SERIUS: Para santri menyimak materi yang disampaikan ustaz Pesantren Alquran dan Al Hadits.

Yayasan Pesantren Alquran dan Al Hadist merupakan yayasan yang didirikan sejak 1994 dengan akta Notaris Chufron Hamal, SH. No. 135, 24 Februari 1994 bertepatan dengan 5 Ramadan 1414 H, membawahi pesantren tingkat mahasiswa dan pelajar, madrasah aliyah, pendidikan Alquran, dan majelis taklim.

Yayasan ini bertujuan meni­ng­katkan pengetahuan, peng­hayatan, dan pengalaman Islam di kalangan umat, dimulai dari diri ssendiri, keluarga dan masya­ra­kat sehingga menjadi manusia yang berilmu, beramal salih, bertakwa, dan berakhlakul karimah.

Salah satu pengurus yayasan, Ahmad Wildan menerangkan bahwa mereka memiliki visi membangun generasi Qurani, dan misi mendidik santri agar berakhlak mulia. Dengan metode praktis memahami Alquran bersistem sorogan dan tathbiq atau praktik langsung nahwu sharaf.

SEMANGAT: Berbagai sistem pengajaran diajarkan kepada para santri.

”Kami juga melakukan metode tahfidzhul Quran, tahsin dan tajwid, latihan baca kitab (aqidah Islamiyah), percakapan bahasa Arab dengan kitab Al Arabiyah Lin Nasyi’ien sirah Nabawiyah, muhadhoroh (pidato) dalam bahasa Arab dan bahasa Inggris, serta pendalaman akidah dan syariat Islam,” jelasnya kepada Radar Bogor.

Memiliki 160 santri tiap tahun ajaran baru, mereka pun mengikuti kegiatan sekolah reguler yang berada di satu lokasi dengan kurikulum sama dengan pendi­dikan formal lainnya. (ran/c)