25 radar bogor

Terungkap, Ini Identitas Pria Mirip Soeharto yang Viral di Medsos

Foto seorang pria yang tengah duduk di sebuah KRL yang mirip dengan Soeharto.
Foto seorang pria yang tengah duduk di sebuah KRL yang mirip dengan Soeharto.

JAKARTA-RADAR BOGOR, Identitas foto seorang pria tua di sebuah KRL yang mirip dengan Presiden kedua Indonesia, Soeharto yang beredar di media Sosial (Medsos) terkuak.

Di mana di dalam akun instagram @redaksiana memberikan keterangan bahwa seorang pria tua yang mirip dengan Soeharto dengan memakai topi dan jaket berwarna abu-abu merupakan warga Pamulang.

“Kakek mirip penguasa orde baru ini adalah warga Pamulang bernama Koeswali,” tulis akun instagram @redaksiana.

https://www.instagram.com/p/BjcUlSMnBz1/

Namun begitu, belum ada keterangan lebih lanjut mengenai identitas pria bernama Koewali itu yang banyak menyebut sebagai “Pak Harto Reborn”.

Heboh! Foto Pria Paruh Baya Duduk di KRL, Mirip Banget Presiden RI Kedua

Seperti yang diketahui, foto pria yang mirip Presiden RI Kedua Soeharto itu, beredar luas di media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun twitter @FeryMokoginta, Rabu (30/5/2018).

“Foto seorang Bapak Mirip Pak Harto Di KRL, Bpk Tersebut mengenakan jaket dan memakai topi warna hitam. Bapak itu duduk sambil memejamkan matanya dan memangku tas warna hitamnya. Alfatihah untuk pak Harto,” tulis akun @FeryMokoginta menerangkan foto tersebut. (ysp)