25 radar bogor

Pemeriksaan Pengunjung Lebih Ketat

DIPERIKSA: Petugas keamanan memeriksa bagasi setiap motor yang akan masuk ke Mal Botani Square, Kamis (17/5).

BOGOR–RADAR BOGOR,Tidak hanya di sejumlah tempat ibadah yang menjadi fokus diperketatnya penjagaan keamanan. Beberapa tempat hiburan seperti mal di Kota Bogor juga memperketat keamanan mereka, pasca teror bom di Surabaya, Sidoarjo, dan Riau.

Salah satunya, Mal Botani Square, Jalan Pajajaran. Bagi setiap pengguna kendaraan roda dua yang masuk harus mengantre untuk diperiksa. Setiap pengemudi diperiksa mulai tas serta isi bagasi.

Para pengunjung juga diperiksa sebelum memasuki pintu masuk mal. Isi tas dan kantong jaket satu per satu pengunjung diperiksa petugas keamanan.

Event and Promotion Manager Botani Square, Heri Purnawa menuturkan, pihaknya memang menurunkan lebih banyak petugas keamanan untuk mengantisipasi bahaya teror bom.

“Memang ada surat dari kepolisian ke kami untuk siaga 1. Kami perketat pemeriksaan di pintu masuk dan gardu pintu masuk mobil,” terangnya kepada Radar Bogor.

Heri pun membenarkan, penambahan petugas dilakukan Botani sebanyak lima orang dan lima orang lagi dari kepolisian.

Sementara itu, salah satu pengunjung, Sugihartini (19) mengaku baru tahu ada pemeriksaan seperti ini. Dirinya menganggap ini tidak berlebihan dan bagus untuk keamanan.

“Seharusnya selalu seperti ini, jadi antisipasi sejak awal. Jangan ada kejadian baru diketatin keamanannya. Bagus sih, kita jadi ngerasa aman juga di dalam mal,” ungkapnya.

Senada, Muhammad Rivandi (22) mengaku baru kali ini masuk ke Botani diperiksa sampai ke bagasi motornya.

“Ya, bagus juga. Bukan hanya bom, tapi yang lain-lain juga kan bisa ketahuan kalau ada yang berbahaya, seperti narkoba atau senjata tajam,” tutupnya.(ran/c)