25 radar bogor

Ratusan Siswa Smanell Dilepas

IST PENGHARGAAN: Kepala SMAN 1 Leuwiliang, Ahus Purwanto memberikan piagam kepada salah satu siswa terbaik.

LEUWILIANG–RADAR BOGOR, SMAN 1 Leu­wiliang (Smanell) melepas 320 siswanya untuk tahun ajaran 2017-2018, Sabtu (12/5). Kepa­la SMAN 1 Leuwiliang Agus Purwanto pun mem­be­rikan apresiasi dan ucapan te­rima kasih pada se­mua pi­hak atas suksesnya acara pe­lepasan yang lebih dikenal de­ngan perpisahan tersebut.

”Tentunya saya mengucap­kan selamat kepada 320 siswa yang lulus. Alhamdulillah, ada 54 sis­wa yang lulus melalui SNMPTN, sisanya masih me­nunggu melalui jalur masuk yang lainnya,” ujarnya kepada Radar Bogor usai kegiatan peresmian.

Ia juga berharap, para sis­wa dapat melanjutkan pendi­di­kannya ke jenjang yang lebih tinggi untuk menggapai pres­ta­si setinggi-tingginya.

”Diwisuda bukanlah tanda bahwa kita selesai belajar. Tapi wisuda adalah tanda kita mu­lai belajar. Jangan berhenti belajar dan terus songsong cita-cita jadi lebih baik,” tutur Agus dalam sambutannya.

Hadir dalam acara perpisahan tersebut, Kapolsek Leuwiliang Kompol Agus Simangunsong, pengawas sekolah, komite ju­ga beberapa tokoh masyarakat Leuwiliang.(cr3/c)