25 radar bogor

Tol Mudik sampai Pasuruan

Tol Gempol-Pasuruan terus dikebut pengerjaannya agar bisa digunakan secara maksimal. (Zubaidillah/Radar Bromo/JPG)
Tol Gempol-Pasuruan terus dikebut pengerjaannya agar bisa digunakan secara maksimal. (Zubaidillah/Radar Bromo/JPG)

PASURUAN–RADAR BOGOR,Ruas jalur tol yang siap digunakan untuk mudik Lebaran tahun ini bukan hanya sampai Surabaya. Pemerintah memastikan ruas tol lanjutan hingga Pasuruan pun sudah bisa digunakan.

Kepastian tersebut disampaikan Presiden Joko Widodo saat meninjau pembangunan Tol Gempol – Pasuruan seksi II Rembang – Pasuruan, kemarin (12/5).

”Jadi sudah kita pastikan dari Merak nantinya sampai Pasuruan,” ujarnya kepada awak media.

Meski demikian, Jokowi mengakui, belum semua tol bisa digunakan dengan sempurna. Beberapa ruas hanya bisa digunakan dalam status fungsional. Tak terkecuali ruas Tol Gempol-Pasuruan seksi II.

Hanya saja, meski fungsional, presiden menyebut tol tersebut bisa menjadi alternatif masyarakat. Sehingga diharapkan bisa mengurangi kemacetan lalu lintas di jalan. ”Masyarakat bisa memilih yang arteri pantura atau tol. Biasanya kan satu (pantura saja), ini ada dua. Berarti lebih lancar logikanya,” kata Jokowi.

Untuk diketahui, Tol Gempol – Pasuruan sendiri pada walnya ditargetkan selesai pada bulan Maret lalu. Namun sedikit terlambat akibat ada sejumlah perubahan.

Berdasarkan keterangan tertulis Jasa Marga, ada empat perubahan yang berdampak. Yakni Perubahan dari dua overpass menjadi satu box di Desa Curah Dukuh yang kemudian berubah kembali menjadi satu jembatan bentang 16 m. Lalu perubahan overpass menjadi underpass di Sungi Kulon, relokasi saluran udara tegangan tinggi (SUTT) di Sungi Kulon, serta keterlambatan pengadaan lahan lima bidang di desa Selotambak.

Meski demikian, Jokowi menilai masih wajar dan belum ada kendala yang berarti. Bahkan, dia optimis, rencana membuka tol hingga Banyuwangi bisa berjalan sesuai rencana. Yakni selesai pada akhir 2019.(far)

“Kita harapkan 2019 akhir dari Merak sampai Banyuwangi sudah bisa digunakan. Ini target mudah mudahan di lapangannya lancar,” tuturnya.

Jokowi menambahkan, sampai saat ini rencana masih on the track. Di mana ruas Tol Pasuruan – Probolinggo sudah mulai dikerjakan. Sementara untuk ruas Probolinggo – Banyuwangi, pemerintah provinsi Jawa Timur mulai Juni tahun ini, mulai menuntaskan pembebasan lahan. (far)