25 radar bogor

UNBK Bisa Diulang

Ilustrasi UNBK

BOGOR–RADAR BOGOR,Hari pertama Ujian Nasional Berbasil Komputer (UNBK) tingkat SMP/MTs kemarin (23/4) kacau. Para pelajar di Bogor dibuat menunggu lantaran server di pusat sempat offline. UNBK bahkan harus selesai hingga malam hari.

Pantauan Radar Bogor, di seluruh Kota Bogor siswa harus menunggu kurang lebih 2 jam dari jadwal pelaksanaan UNBK. Itu lantaran token untuk masuk ke soal-soal ujian dari pemerintah pusat molor.

Kekecewaan semrawutnya UNBK SMP ini diutarakan orang tua murid, Rini. ”Fira (putrinya) mendapatkan sesi dua. Jam 12.00,” ujarnya. Dia mendapatkan informasi dari Fira melalui pesan di WhatsApp. Karena server yang bermasalah akhirnya siswi SMPN 4 Bogor itu mendapatkan imbasnya, yakni mundur satu jam.

”Secara mental ini bisa mengganggu. Melihat teman-temannya sesi pertama yang harus mundur, pasti akan mengganggu psikisnya,” katanya. Rini pun sampai tak nafsu makan karena hal tersebut. ”Ini bapaknya milih kerja sore. Mau nunggu Fira,” imbuhnya.

Kekecewaan juga dialami Tina. Keponakannya di SMPN 7 Bogor bahkan harus pulang hingga malam hari.

“Keponakan saya mendapat jadwal sesi 3, baru pulang malam,” kata Tina kepada Radar Bogor.

Di tempat terpisah, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMPN 5 Kota Bogor, Yayuk Arnawati mengatakan server offline sejak pagi sehingga anak didiknya terpaksa menunggu di ruang kelasnya masing-masing.  Baca selengkapnya di