25 radar bogor

4.259 E-KTP Warga Ciawi Dibagikan

ilustrasi KTP-el

CIAWI–RADAR BOGOR,Warga 13 desa di Kecamatan Ciawi bisa tersenyum lega. Hal itu terlihat saat 4.259 KTP elektronik (e-KTP) milik mereka dibagikan sejak dua hari kemarin. Desa Citapen menjadi wilayah terbanyak penerima e-KTP di Kecamatan Ciawi.

Berdasarkan data yang diperoleh, 4.259 kepingan e-KTP yang dibagikan ke warga di 13 desa itu, di antaranya adalah Desa Pandansari 397 keping, Bojongmurni 238 keping, Jambuluwuk 386 keping, Banjarwaru 358 keping, Cileungsi 222 keping, Bendungan 393 keping, Citapen 546 keping, Bitungsari 185 keping, Cibedug 321 keping, Banjarsari 356 keping, Banjarwangi 292 keping, Ciawi 205 keping, dan Desa Telukpinang 360 keping.

”Ini adalah pencetakan dari perekaman beberapa tahun ke belakang sampai 2017 kemarin. Sementara masih banyak yang belum tercetak dari perekaman yang baru. Ya, kami inginkan semoga semuanya bisa tercetak dengan cepat,” beber Kasi Pelayanan Kecamatan Ciawi Muhtar.

Ia juga mengatakan, tak ditemukan kesalahan pada blangko e-KTP yang sudah diberikan kepada warga. Kalaupun ada, kata dia, warga dipersilakan untuk datang membawa dokumen asli yang lengkap.

”Dokumen itu untuk bukti benar atau tidaknya. Namun sejauh ini, belum ada keluhan yang datang kepada kami dari warga masyarakat,” tukasnya.(dka/c)