25 radar bogor

Pedrosa Diragukan Mengaspal

INSIDEN: Dani Pedrosa terpelanting setelah kehilangan keseimbangan di MotoGP Argentina, pekan lalu.
INSIDEN: Dani Pedrosa terpelanting setelah kehilangan keseimbangan di MotoGP Argentina, pekan lalu.

BARCELONA–RADAR BOGOR,Laga di seri MotoGP Argentina pekan lalu, Dani Pedrosa (Repsol Honda) mengalami insiden terpelan­ting dari motornya di tikungan 13. Akibatnya, saat ini Pedrosa harus menjalani operasi per­gelangan tangan.

Kemungkinan besar Pedrosa diragukan bisa tampil saat seri MotoGP Amerika pekan depan, (20-22/4) mendatang. Setelah melakukan pemeriksaan di Dexeus Clinic di Barcelona, hasil diagnosisnya menyatakan Pedrosa mengalami fraktus radius kanan, sehingga harus dioperasi.

Saat ini, pembalap asal Spanyol itu sudah melewati masa operasi dan berjalan sukses. Namun, kondisinya akan tetap dievaluasi selama 48 jam ke depan, yang berarti belum ada keterangan pasti Dani Pedrosa bisa berlaga atau tidak di Amerika.

Seandainya Pedrosa absen nanti, maka penggantinya adalah pembalap tes Honda Stefan Bradl.

Terpisah, Johan Zarco yang merasa dirinya penyebab dari terpelantingnya Pedrosa karena mengalami highside dan akhirnya melebar ke trek yang basah sesaat Zarco melakukan manuver untuk mendahuluinya.

Zarco menjelaskan, bahwa keputusan manuvernya itu lebih tidak ingin Jack Miller dan Marc Marquez mendominasi bala­pan, sementara Pedrosa ada di posisi ketiga.

”Oleh karenanya, saya memiliki kecepatan yang lebih baik dan tidak ingin kehilangan jejak dari dua pembalap terdepan. Dengan kondisi rumit itu, saya coba melakukan overtake Pedrosa di tikungan 13,” ungkap pembalap Yamaha Tech 3 itu.

Lebih lanjut, Zarco mengatakan dirinya mengambil keputusn dan melebar untuk setidaknya menyalip Pedrosa. Sialnya, Pedrosa melebar dan megenai trek yang basah sehingga kehilangan keseimbangan walaupun Zarco dan Pedrosa tidak bersenggolan.

”Saya meminta maaf,” ujarnya.(mg8/jpnn)