25 radar bogor

Waktunya Membuktikan

Andreas Christensen

PORTLAND–RADAR BOGOR, Chili akan menunjukkan kuali­tasnya sebagai tim papan atas saat menghadapi Denmark di laga uji coba, Rabu (28/3) dihi hari WIB. Seperti diketahui, Chili gagal melangkah ke babak final Piala Dunia 2018 setelah dikalahkan Brasil 0-3 pada babak kualifikasi zona Conmebol, tahun lalu.

Namun, mereka mampu bangkit di tangan pelatih baru, Reinaldo Rueda. Mereka baru saja mengalahkan kontestas Piala Dunia 2018 lainnya, Swedia. Juara Copa America itu sukses menanamkan kepercayaan dirinya.

Arturo Vidal dan Marco Bolados adalah orang yang menjadi penentu kemena­ngan La Roja. Yang menarik disimak, apakah Chili bisa membuat kemenangan back-to-back melawan Denmark di Aalborg Portland Park?

Ini akan menjadi tugas yang sangat sulit bagi Rueda, mengingat Denmark memiliki daya serang yang kuat. Denmark yang diperkuat pemain Tottenham Hotspur, Christian Eriksen tampil begitu fenomenal dalam babak playoff Piala Dunia melawan Republik Irlandia.

Anak asuh Age Hareide ini membuktikan kemampuannya dengan kemenangan 5-1. Di laga ini pun, Denmark berambisi melakukan balas dendam terhadap Chile atas kekalahan 2-1 di laga persahabatan sembilan tahun lalu.

Pelatih Chile Reinaldo Rueda mengatakan,  kemenangan timnya pada Sabtu melawan Swedia (1-2) merupakan awal baik bagi timnya.

”Kami berada dalam transisi ketika para pemain menunjukkan kualitas dan karakter untuk menghadapi saingan besar,” katanya seperti dilansir dari Futbolred.

Ia pun tidak mau berlarut atas kega­galan Chile di Piala Dunia 2018.

”Seluruh tim membuat permainan yang bagus, dalam solidaritas, mereka sangat cerdas ketika mereka berkumpul bersama dan tahu bagaimana meng­ontrol pertan­dingan,”  ucapnya.(dkw)