25 radar bogor

Berjaya di Kejuaraan Asia

SERIUS: Atlet panahan Indonesia membidik target.
SERIUS: Atlet panahan Indonesia membidik target.

BANGKOK–RADAR BOGOR, Tim panahan Indonesia berhasil menun­jukkan performa mengagumkan pada Kejuaraan Panahan Asia di Bangkok, Thailand, 3–9 Maret 2018. Pasukan Merah Putih suk­ses meraih satu perak dan empat perunggu dalam event itu.

Medali perak disumbangkan ganda campuran Dianada Chairunissa/Riau Ega pada nomor mix recurve. Sementara itu, empat perunggu disum­bangkan Prima Wisnu Ward­hana pada kelas compound putra), Bonita/Yoke (mix-compound), Anis/Titik/Linda (beregu recurve putri), dan Prima, Yoke, Rindarto (beregu compound putra).

Kejuaraan Asia itu merupakan uji coba dalam rangka persiapan menuju Asian Games 2018.

“Ini merupakan medali per­tama saya di event Asia,” kata Prima. Tim pana­han Indonesia masih akan menjalani dua kali uji coba sebelum tampil pada Asian Games 2018.

Yakni, di Tiongkok pada Mei dan Turki pada April 2018 mendatang.

“Saya bertekad merebut me­dali emas di nomor compound pada Asian Games 2018,” tegas Prima. Pengamat panahan Indrie HP Koentjoro menga­presiasi prestasi yang diraih Prima dan kawan-kawan.

“Hasil satu medali perak dan empat perunggu dari Kejuaraan Asia 2018 itu sudah cukup bagus,” kata Indrie.(jos/jpnn)