25 radar bogor

VIDEO: Urusan Belanja, Triami-Rivani Jagonya!

JUARA: Tim dan pendukung pasangan Triami Sofia dan Rivani Anwar Mutaqqin bersorak ketika dewan juri menetapkan mereka sebagai pemenang ajang Shopping Run Radar Bogor, di Foodmart Lippo Plaza Keboen Raya, Jalan Pajajaran, Kota Bogor, kemarin (4/3).
JUARA: Tim dan pendukung pasangan Triami Sofia dan Rivani Anwar Mutaqqin bersorak ketika dewan juri menetapkan mereka sebagai pemenang ajang Shopping Run Radar Bogor, di Foodmart Lippo Plaza Keboen Raya, Jalan Pajajaran, Kota Bogor, kemarin (4/3).

BOGOR-RADAR BOGOR,Radar Bogor kembali menggelar event seru belanja gratis asal hemat, tepat, dan cermat, bertajuk “Shopping Run Radar Bogor 2018’’. Di perhelatan perdana kemarin, para kontestan adalah istri dari pasangan calon (paslon) Pilwalkot Bogor. Seperti apa keseruan para istri paslon “adu cermat belanja’’ di Foodmart Lippo Plaza Keboen Raya, Jalan Pajajaran?

AHAD (4/3) sekitar pukul 09.00 pagi, halaman Lippo Plaza Keboen Raya Bogor di Jalan Pajajaran, dipadati kaum ibu yang kompak mengenakan kostum dengan beberapa tema berbeda. Mereka adalah para suporter empat pasangan peserta ajang belanja gratis Shopping Run Radar Bogor. Setelah mendapat “komando” dari panitia tim Radar Promosindo, para ibu bergerak ke lower ground mal, lokasi ajang Shopping Run.

Ini bukan kali pertama Radar Bogor menggelar ajang belanja gratis bagi pembaca setia dan warga Kota Bogor. Tahun ini, sebagai pembuka, panitia mengajak istri empat paslon kepala daerah yang tengah berkontestasi di Pilwalkot Bogor 2018. Tujuannya, selain hiburan, juga untuk menyatukan semangat kebersamaan membangun Kota Hujan.

Para peserta adalah pasangan Triami Sofia dan Rivani Anwar Mutaqqin (istri dari Achmad Ru’yat dan Zaenul Mutaqqin), Susi Yusiana (istri dari Edgar Suratman) bersama relawan, Yane Ardian dan Yantie Rachim (istri dari Bima Arya dan Dedie A Rachim), serta Melda Dadang Danubrata (istri Dadang Danubrata) dan politisi PDIP Laniasari.

https://www.youtube.com/watch?v=T2RCagfwg5c

Mereka bertarung adu cermat belanja dengan bekal duit dari panitia sebesar Rp2 juta. Dalam waktu delapan menit, para peserta wajib menghabiskan uang belanja tersebut secara pas, tidak kurang dan lebih.

“Saat ini kita adakan sebulan sekali. Nanti bertahap akan kita lakukan setiap dua minggu atau seminggu sekali dengan peserta dari berbagai elemen masyarakat,” ujar panitia Shopping Run Radar Bogor, Nihrawati AS, membuka acara.

Sekitar pukul 10.00 WIB, para peserta Shopping Run sudah bersiap di lorong pintu masuk Foodmart. Tampak di antara peserta mencoba menghafalkan daftar belanja yang harus mereka bawa. Memang, panitia memberi syarat khusus tambahan dalam lomba ini. Yakni, wajib membeli produk buah lokal, roti lokal, serta produk sponsor yakni obat batuk Komix.

Dan, begitu panitia memberi aba-aba, para kontestan langsung berlarian di lorong-lorong Foodmart. Suasana mal pun berubah riuh tawa dan yel-yel serta sorakan para suporter yang menyaksikan dari pintu masuk swalayan. Ada yang sibuk menghitung jumlah belanjaan, ada pula yang sibuk mencari produk tertentu yang menjadi syarat belanja. Tapi, ada juga yang tampak seperti sudah penuh persiapan.

https://www.youtube.com/watch?v=CAzakoG_laA

Waktu delapan menit belum habis, tapi keempat peserta sudah berada di meja kasir untuk membayarkan belanjaannya. Masing-masing total belanjaan, antara lain, tim Triami Sofia dengan total belanjaan sebesar Rp2.010.137, tim Melda Danubrata dengan total belanjaan Rp1.974.971, tim Susi Susiana dengan total belanjaan sebesar Rp1.923.375, serta Yane Ardian dengan total belanjaan Rp1.683.235.

Melihat angka tersebut, dewan juri tak butuh waktu lama untuk menentukan pemenangnya yaitu pasangan Triami Sofia dengan Rivani Anwar Mutaqqin. Keduanya memiliki nilai selisih terkecil, yakni Rp10.137.

Seuasi berlomba, para peserta pun berbagi tips belanja kepada warga dan pengunjung Foodmart. Sang juara, Triami Sofia misalnya, lebih menyarankan agar para ibu tidak terlalu nafsu dalam berbelanja. “Berbelanja sesuai kebutuhan, bukan karena napsu atau lapar mata,” ucap Triami.

Sementara istri Edgar Suratman, Susi Susiana menyarankan untuk terlebih dahulu membaca doa sebelum melakukan aktivitas belanja.

https://www.youtube.com/watch?v=Qit8Zu_RMNI

“Sebelum berbelanja, berdoa dulu. Agar rezeki yang didapat di sini berkah,” ucap Susi.

Istri Bima Arya, Yane Ardian mengingatkan ibu-ibu untuk terlebih dahulu memikirkan daftar belanja sebelum ke pasar.(fik/d)