25 radar bogor

Verifikasi 21 Asosiasi Pengusaha Konstruksi

BUTUH PERHATIAN: Kadin Kota Bogor Bidang Konstruksi menggelar seminar sehari bertajuk ‘Mengembalikan Usaha Jasa Konstruksi pada Fitrahnya dalam Perspektif Hukum’ di Sahira Butik Hotel, Kamis (22/2).
BUTUH PERHATIAN: Kadin Kota Bogor Bidang Konstruksi menggelar seminar sehari bertajuk ‘Mengembalikan Usaha Jasa Konstruksi pada Fitrahnya dalam Perspektif Hukum’ di Sahira Butik Hotel, Kamis (22/2).

BOGORRADAR BOGOR, Pascaseminar terkait upaya mengembalikan jasa konstruksi pada fitrahnya, sebanyak 21 Asosiasi Pengusaha Konstruksi diverifikasi Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bogor, Selasa (27/2).

Hal tersebut diyakini sebagai upaya peningkatan kualitas pengerjaan infrastruktur di lapangan. Kepala  Dinas PUPR Kota Bogor, Chusnul Rozaqi, sengaja memverifikasi para pengusaha konstruksi yang bernaung di Kamar Dagang Industri (Kadin) Kota Bogor itu untuk memastikan kelengkapan administrasi.

“Selaku pembina masyarakat jasa konstruksi, kami berharap agar setiap pelaksana jasa konstruksi ke depan lebih bertanggung jawab terhadap mutu pekerjaan. Terutama pada aspek legalitas badan usaha mereka,” jelasnya.

Selain itu, dengan adanya pembinaan serta komunikasi dua arah ini, diharapkan terjalin sinergitas yang baik. Sebab, ke depannya, setiap pengusaha jasa konstruksi di Kota Bogor harus mandiri dan profesional.

“Dengan begitu, akan tumbuh wirausaha baru yang akan membantu meningkatan perekenomian daerah,” jelasnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum Asosiasi Pelaksana Jasa Konstruksi Nasional (Aspeknas) Kota Bogor, Rizal Setiadi, mengapresiasi langkah yang dilakukan Dinas PUPR Kota Bogor.

“Ini sebuah terobosan, sekaligus memecahkan kebuntuan komunikasi yang terjadi antara pengusaha dan  Pemkot Bogor selama ini,” kata Rizal.(fik/c)