25 radar bogor

Universitas Pakuan Gandeng RRI

Fakultas Hukum Universitas Pakuan (Unpak) melakukan terobosan dibandingkan kampus lainnya. Yakni, menjalin kerja sama dengan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP-RRI) Bogor, kemarin (1/3).
Fakultas Hukum Universitas Pakuan (Unpak) melakukan terobosan dibandingkan kampus lainnya. Yakni, menjalin kerja sama dengan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP-RRI) Bogor, kemarin (1/3).

BOGOR–RADAR BOGOR, Eksistensi kampus sebagai lembaga pendidikan tinggi kian surut belakangan ini. Minimnya sumbangsih bagi masyarakat, tentu saja menjadi tantangan di era globalisasi.

Tak ingin hanya menjadi menara gading semata, Fakultas Hukum Universitas Pakuan (Unpak) melakukan terobosan dibandingkan kampus lainnya. Yakni, menjalin kerja sama dengan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP-RRI) Bogor, kemarin (1/3).

Bentuk dari kerja sama ini diwujudkan dalam bentuk diskusi tanya jawab tentang hukum. Pelaksanaannya akan dimulai pada pekan ketiga Maret, yang akan berlangsung setiap Jumat pukul 09.00 WIB.

Dekan FH Unpak Muhammad Mihradi menjelaskan, pihaknya tak ingin perguruan tinggi hanya berkutat pada akademisi dan penelitian saja. Tapi juga akan terus fokus untuk memberikan pengabdian kepada masyarakat sesuai tri dharma perguruan tinggi.

Ia menilai, kerja sama dengan LPP-RRI Bogor memiliki beberapa nilai strategis. Di antaranya,  memperkuat karakter kelembagaan jika perguruan tinggi tak harus meraih reputasi di skala nasional dan internasional semata.

Tapi juga ingin merebut hati masyarakat, khususnya pendengar radio dengan rubrik konsultasi hukum. (rur)