25 radar bogor

Akhir Ketegangan di Pelajar Punya Liga, SMAN 3 Juarai Basket Putra, SMAN 2 Putri

NELVI/RADAR BOGOR MENEGANGKAN: SMAN 1 Bogor saat menghadapi SMAN 3 Bogor dalam final Pelajar Punya Liga kategori putra di GOR Pajajaran, kemarin (24/2).

BOGOR–Pelajar Punya Liga hadir sebagai ajang basket tahunan bergengsi bagi siswa SMA di Kota Bogor. Kemarin (24/2) merupakan final yang memper­temukan SMAN 1 Bogor dengan SMAN 3 Bogor untuk kategori basket putra di GOR Pajajaran Bogor.

Pada awal pertandingan, SMAN 1 Bo­gor memimpin skor dengan perole­han 02-03 hingga di menit 04.03 skor menjadi imbang 13-13. Kejar-kejaran skor masih berlangsung hingga babak pertama berakhir. Perolehan skor direbut SMAN 3 Bogor, 20-15.

Di babak kedua, pertandingan semakin seru dan riuh pendukung dari SMAN 1 Bogor maupun SMAN 3 Bogor yang pada hari itu berseragam kaos hitam memberikan semangat kepada para pemain.

SMAN 3 Bogor terus menambah skornya hingga babak kedua berakhir masih memimpin dengan perolehan 30-15. SMAN 1 Bogor terus melawan di babak ketiga dengan kemampuan permain yang tidak kalah dengan SMAN 3 Bogor, tetapi masih belum bisa melawan. Sehingga pada babak ketiga masih dimenangkan SMAN 3 Bogor, dengan perolehan skor 41-25.

Sampai di babak terakhir SMAN 3 Bogor muncul sebagai juara Pelajar Punya Liga di tahun ini mengalahkan SMAN 1 Bogor dengan perolehan skor akhir 50-30. Raut wajah bahagia terpancar dari para pemain SMAN 3 Bogor, setelah waktu pertandingan berakhir.

Rasa bangga juga dituturkan guru olahraga SMAN 3 Bogor, Wahyu Kasyanto, saat ditemui pihak Radar Bogor. “Yang jelas saya senang dan bangga. Menurut saya permainan mereka pada hari ini masih belum maksimal, masih banyak yang harus dibenahi untuk pertandingan-pertandingan berikutnya,” katanya.

BANGGA: Tim putri basket SMAN 1 Bogor meraih juara 2 dalam final Pelajar Punya Liga usai melawan SMAN 2 Bogor.

Pelatih basket SMAN 3 Bogor, Ryan Adiputra menambahkan, penampilan SMAN 3 Bogor pada hari itu sangat sesuai dengan latihan yang telah mereka persiapkan sebelum pertandingan.

“Walaupun awalnya mungkin ada miss dalam membaca strategi lawan, namun bisa teratasi,” katanya.

Ryan mengaku senang dan terharu, sebab pemain SMAN 3 Bogor mampu tampil dengan sangat baik dan akan terus memberikan latihan untuk me­ni­ngkatkan kemampuan para pemain di ajang pertandingan berge­ngsi lainnya. “Kita berusaha untuk menjadi lebih baik dan lebih baik lagi, menge­valuasi dan memperbaiki kesalahan sekecil apa pun,” tuturnya.

Salah seorang pemain basket SMAN 3 Bogor, Ben Yusuf yang pada hari itu banyak menyumbangkan skor bagi timnya mengaku timnya selalu giat dalam berlatih. “Selama seminggu kami berlatih empat kali dan durasinya dua jam,” kata Ben.

Bagi Ben, melawan SMAN 1 Bogor tidaklah mudah. “Karena mereka kemampuan juga sangat baik, terlebih sama-sama bisa masuk final melawan sekolah-sekolah sebelumnya,” katanya.

Karena itu, Ben mengaku sangat senang, timnya bisa meraih piala juara 1 di Pelajar Punya Liga ini. “Kan di tahun lalu, kita harus puas dengan juara 2, dan hari ini bisa juara 1, tentu sangat membanggakan bagi kami,” ungkapnya. Siswa kelas 11 itu pun berharap SMAN 3 Bogor mampu mempertahan gelar juaranya di tahun-tahun berikutnya.

Sementara itu di sisi di kategori putri, tim SMAN 1 Bogor menghadapi SMAN 2 Bogor. Dalam pertandingan tersebut, SMAN 2 meraih juara 1 dengan skor 37-18.(cr1/pkl1/c)