25 radar bogor

Padukan Bunga dan Tanaman Gantung

Rumah Ima tampak asri. Ketika melewati pagar depan, kita disambut taman yang rapi dengan berbagai bunga dan tanaman gantung. Di taman tersebut, terdapat batu pijakan yang berfungsi untuk membersihkan alas kaki. Sehingga, tidak menginjak rumput yang ada.

Taman juga terhubung dengan ruang depan yang memang sengaja dibuat untuk bersantai. Di ruang depan terdapat dua kursi berkonsep shabby chic, sementara dinding pada ruang tersebut memiliki konsep kayu agar sesuai dengan atap. Agar ruangan lebih hidup, ia memadukan berbagai jenis wall decor.

”Awalnya saya mau mengganti atap dengan kanopi.Tapi sayang, karena itu kayu asli, jadi saya sesuaikan dinding taman dengan wall sticker bermotif kayu agar lebih sesuai,” tuturnya.

Ketika masuk rumah, terdapat ruang multifungsi, yaitu ruangan yang bisa dijadikan ruang tamu dan ruang keluarga. Di sana terdapat sofa berwarna abu dengan bantal warna-warni dan tetap sesuai konsep rumah.

Gorden dengan konsep shabby chic, terdapat berbagai wall decor dan bunga palsu. ”Saya suka dengan bunga, jadi sengaja meletakkan bunga di setiap sudut,” ujarnya.

Bagian kiri terdapat kamar utama dan di depannya terdapat kamar juga, tetap berkonsep shabby dengan berbagai jenis wall decor dan ornamen dekorasi yang lucu dan unik seperti bunting flag ballerina.

Kasur dan lemari berwarna putih dengan motif shabby chic, begitupula dengan wall sticker-nya. Di antara kedua kamar tidur, ada kamar mandi yang secara keseluruhan berwarna abu-abu dan di depannya terdapat banyak wall decor dan foto.

Kemudian terdapat ruang makan yang menyatu dengan dapur dan ruang makan bernuansa ungu perpaduan konsep shabby chic, sesuai wall sticker dapur.

Di ruang makan terdapat kotak multifungsi untuk menyimpan kopi, susu, teh dan lain-lain. ”Meski minimalis, tetapi semua harus ada tempatnya, jadi tidak suka yang berantakan,” tuturnya.(rp3/c)