25 radar bogor

Cimanggis Rawan Longsor

CIBUBUR-Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Depok meminta warga Depok waspada saat musim hujan. Itu setelah melihat data jika Kota Depok memiliki 35 titik rawan longsor. Salah satunya di Kali Laya Taman Duta, Kecamatan Cimanggis.

Kepala Dinas PUPR Kota Depok Manto Jorghi mengatakan, yang perlu diwaspadai adalah rawan longsor. Selain itu Kecamatan Cilodong, Cipayung, dan Cimanggis juga harus lebih intens terhadap kodisi alam. ”Karena kontur tanah di sejumlah titik di wilayah itu labil dan bergerak,” kata Manto kepada Radar Depok (Grup Radar Cibubur), Jumat (01/12).

Intensitas hujan sekarang ini, kata dia, ada beberapa titik yang men­jadi perhatian PUPR karena berpotensi longsor hingga menyebabkan banjir. Titik itu berada di saluran Kali Cabang Barat Pancoranmas, sempadan Sungai Ciliwung di Kecamatan Cipayung, outlet Situ Pancoran­mas, wilayah Kelurahan Pondok Jaya Cipayung serta wilayah Perumahan PGRI Cilo­dong. ”Dari data PUPR katanya ada35 titik rawan longsor yang harus diwaspadai,” bebernya.

Dari 35 titik ini, sebut dia, Keca­matan Pancoranmas, Kali Laya Taman Duta Kecamatan Cima­nggis (selengkapnya lihat grafis). “Kami minta warga mengambil langkah antisipasi dari dampak longsor. Kami cek rutin ke titik rawan longsor tersebut,” tegasnya.

Tidak hanya itu, pihaknya pun berupaya mencegah longsor Dengan memasang bronjong, serta bambu, dan karung berisi pasir di sejumlah titik rawan longsor.(irw/RD)