25 radar bogor

Geber Digitalisasi UMKM

Ilustrasi belanja online
Ilustrasi belanja online

BOGOR–Usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) digeber agar menjadi kontributor utama pertumbuhan ekonomi digital. UMKM pun didorong me­ma­sarkan produk lewat e-commerce. Sebab transaksi e-commerce dianggap menjadi jalan bagi usaha rintisan untuk lebih cepat memperbesar skala bisnis.

Ketua Umum Asosiasi UMKM Indonesia (Akumindo) Ikhsan Ingratubun mengatakan, pemasaran dengan cara ini adalah paling murah dan sederhana. Sampai saat ini, Akumindo telah mengarahkan langkahnya pada digitalisasi.

“Pemerintah juga harus melakukan asistensi dan monitoring kepada pelaku usaha. Tak semua UMKM melek teknologi,” kata dia.

Sementara itu, di Bogor, pelaku UMKM didorong berani mem­buat terobosan lewat bisnis online. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Bogor bersama Kementerian Ko­munikasi dan Informatika (Kemenkominfo) serta pelaku bisnis e-commerce melakukan Gerakan Nasional Digitalisasi UMKM.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bogor Ronny Sukmana mengatakan, selain mendorong kekuatan ekonomi nasional berbasis UMKM, kegiatan tersebut juga men­dukung Nawa Cita Presiden RI Joko Widodo. “Ini sejalan de­ngan program Pemkab Bogor,” ujar Ronny kepada Radar Bogor usai sosialisasi dan pelati­han UMKM Go Online di ge­dung sekretariat daerah (setda) ru­ang serbaguna 1, kemarin (24/11).

Dengan dukungan Ke­menkominfo yang telah mem­fasilitasi gerakan nasional tersebut, lanjutnya, semakin me­macu Pemkab Bogor mem­bantu para pelaku UMKM demi mewujudkan hasil yang ber­kualitas. “Intinya bagai­­mana produk UMKM kita dapat di­li­rik para pembeli di tingkat nasi­o­nal maupun luar negeri,” tuturnya.
Sementara itu, Kasubdit Peningkatan TIK pada Kemenkominfo Harry Hartono mengatakan, kerja sama tersebut merupakan berpotensi meluas untuk pelaku UMKM yang ingin memasarkan produknya.

Dia pun menggandeng pelaku e-commerce lantaran menjadi pihak yang tak asing lagi di Indonesia untuk memberikan pelatihan. Sehingga kata Harry, pelaku IMKM dapat memasarkan produk dengan jangkauan pasar yang luas. Terlebih penyuluhan kali ini langsung diberikan oleh market place Blibli.com.
Di tempat yang sama, Kabid Penyelenggaraan E-Government pada Diskominfo Kabupaten Bogor Erna Ningsih berharap, hadirnya gerakan tesebut dapat mengembalikan masyarakat untuk mengonsumsi produk buatan negeri sendiri yang dihasilkan UMKM di tengah persaingan global.(rp2/c)