25 radar bogor

STEI Tazkia Dorong Pemberdayaan Ekonomi

KUNJUNGAN: CEO Radar Bogor Grup Hazairin Sitepu (dua dari kanan) beserta para pimpinan STEI Tazkia saat berdiskusi di Graha Pena, Radar Bogor, kemarin (13/11).
KUNJUNGAN: CEO Radar Bogor Grup Hazairin Sitepu (dua dari kanan) beserta para pimpinan STEI Tazkia saat berdiskusidi Graha Pena, Radar Bogor, kemarin (13/11).

BOGOR–Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Tazkia memiliki cara sendiri untuk fokus ke pemberdayaan ekonomi duafa. Salah satunya, dengan memberikan bantuan ekonomi secara independen.

Ketua STEI Tazkia, Murniati Mukhlisin mengatakan, STEI Tazkia sudah membantu masyarakat sekitar sejak 10 tahun lalu dan sudah 20 ribu anggota keluarga yang diberdayakan melalui dana CSR.

“Dana tersebut dijadikan modal untuk para peserta pemberdayaan ekonomi dan membantu bisnis menjadikan lebih berkembang,” kata Murniati dalam kunjungannya ke Graha Pena Radar Bogor, kemarin (13/11).

Selain itu, STEI Tazkia juga mengajarkan mereka untuk berdiri, berusaha dan bangkit dari keterpurukan ekonomi sehingga bisa berkembang dengan jalan sendiri.
“Itu menjadi satu poin utama di STEI Tazkia dan satu inkubator sendiri bagi mahasiswa serta dosen mengembangkan pemberdayaan ekonomi masyarakat sekitar yang secara tidak langsung mengikis kemiskinan di sekitar Bogor,” jelasnya.

Selain itu, kata Murniati, STEI Tazkia juga mendapat amanah dari BAZNAS untuk memberikan pedoman bagi pelaku zakat bagaimana menghitung kadar zakat dan perhitungan yang lebih rinci.

Dalam kunjungan ke Graha Pena Radar Bogor, kemarin (13/11), Murniati didampingi Pembantu Ketua II Sutopo, Pembantu Ketua III Miftakhus Surur dan Head of PR STEI Tazkia Rizqi Zakiya.

Sementara itu CEO Radar Bogor Group Hazairin Sitepu menyarankan STEI Tazkia membuat forum yang populer dan mengangkat isu-isu terkini yang lebih dikembangkan sehingga itu bisa menarik perhatian publik.(cr6/c)