25 radar bogor

Klub Bantah Mogok Kompetisi

JAKARTA–PT LIB (Liga Indonesia Baru) mengundang manajemen 15 klub Liga 1 yang sebelumnya berniat untuk mogok kompetisi di pekan ke-29 mendatang. Ternyata, ancaman mayoritas klub

kasta tertinggi kompetisi tanah air itu hanya omong kosong.

Usai pertemuan tertutup tiga jam dengan PT LIB (Liga Indonesia Baru) dan PSSI di Hotel Sultan, Senayan-Jakarta, para dedengkot dari 15 klub yang pada awal pekan lalu menyampaikan

kritik keras kepada operator dan mengancam mogok berkompetisi tersebut, kompak untuk ngacir tanpa bersedia memberikan komentar apa pun ke media.

“Jangan saya, jangan saya,” kata Gede Widiade, juru bicara Forum Komunikasi Klub Profesional Indonesia atau forum dari 15 klub, saat dihadang oleh awak media di depan pintu

pertemuan.

“Kalau saya ditanya soal Persija Jakarta, saya mau menjawab, tapi kalau soal pertemuan tadi, jangan berharap saya mau jawab,” tegasnya.

Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi yang juga ikut dalam pertemuan tersebut, menyatakan bahwa ketegangan yang terjadi antara mayoritas klub dan operator tersebut, karena hanya ada

masalah komunikasi saja. “Memang ada kesalahpahaman, tapi sudah clear. Mereka yang katanya mau mogok itu juga tadi tidak mengaku mau mogok,” kata Edy.(ben)