25 radar bogor

Hanura Sodorkan Nungki

CIBINONG-DPC Hanura Kabupaten Bogor mulai mera­patkan barisan. Terlebih, setelah Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) melantik kepengurusan DPD Jabar periode 2015-2020.

Fitri Putra Nugraha alias Nungki yang baru saja dilantik sebagai Sekretaris DPD Partai Hanura Jawa Barat pun digadang-gadang sebagai calon yang bakal didorong di Pilkada 2018.

“Ini (pelantikan, red) diper­siapkan karena volume kegiatan semakin meningkat menghadapi Pilkada 2018,” ujar Ketua DPC Hanura Kabupaten Bogor, Iswahyudi kepada Radar Bogor, kemarin (10/10).

Menurutnya, DPD sudah bulat satu nama sehingga pihaknya akan mendorong semaksimal mungkin agar Nungki menang. Untuk menambahkan elekta­bilitas dan popularitas, kata dia, kader termasuk pengurus sudah bergerak untuk mengenalkan Nungki kepada masyarakat Kabupaten Bogor.

Lebih lanjut ia mengatakan, pelung Hanura yang bakal berkoalisi dengan PPP juga semakin besar sehingga menguatkan jika bakal calon bupati Ade Yasin berdampingan dengan Nungki. Kabar beredar, Nungki sudah bertemu dengan Rachmat Yasin.

Tetapi, Iswahyudi menilai jika peluang dengan partai lain masih sama rata. “Partai lain juga ada yang disodorkan, tapi ini melalui mekanisme survei. Jadi siapa yang tertinggi itu yang diambil, dan yang lainnya itu harus menerima dan legowo,” ujarnya.

Sebelumnya, kendati belum mendapatkan rekomendasi dari partai, bakal calon bupati Bogor Ade Munawaroh Yasin sudah percaya diri. Buktinya, kini ia fokus mencari pendamping untuk bertarung dalam pilkada tahun depan.

“PPP bulan depan (survei, red), untuk menentukan wakil bupati Bogor, walaupun kembali lagi menjadi kesepakatan politik,” ujar Ade Yasin (AY) kepada Radar Bogor.(ded/c)

Menurutnya, ada beberapa faktor yang menjadi dasar menentukan kriteria wakil bupati. Selain menggunakan alat ukur survei, kata dia, kedekatan juga menjadi faktor penting.(ded/c)