25 radar bogor

CCMKembali Gelar Rising Star 2017

Omer Ritonga / Radar Bogor KEMBALI DIHELAT: Marcomm Departemen CCM, Yunati Alinda mengumumkan kembali digelarnya Rising Star 2017.

KEMBALI DIHELAT: Marcomm Departemen CCM, Yunati Alinda mengumumkan kembali digelarnya Rising Star 2017.

CIBINONG–Setelah sukses tahun lalu, Cibinong City Mall (CCM) kembali menghadirkan City Mall Rising Star 2017 pada 28 Oktober mendatang. Ajang pencarian bakat menyanyi ini, akan diikuti oleh kategori anak-anak usia 4-12 tahun dan dewasa usia 13-35 tahun. Tahun ini, kompetisi terbuka untuk solo, duo, dan grup.

Marcomm Departemen CCM, Yunati Alinda menuturkan, City Mall Rising Star dilakukan kembali karena memberikan hal positif. Tidak hanya meningkatkan traffic pengunjung, juga memberikan hiburan baru bagi pengunjung. “Target kami, peserta audisi mencapai 300 orang. Audisinya sendiri akan dilakukan pada 28-29 Oktober dan 4-5 November. Sedangkan untuk semifinal 11 November 2017, dan grand final 12 November 2017,” imbuhnya.

Bagi peserta yang ingin mendaftar tidak usah risau soal biaya, karena lomba ini tidak dikenakan biaya sama sekali alias gratis. Formulir dapat diambil dan diisi di customer service CCM.

Adapun hadiah di masing-masing kategori, sambung Yunati, kali ini lebih besar dari sebelumnya. Juara 1 akan mendapat uang tunai sebesar Rp5 juta plus trofi dan kontrak eksklusif. Juara 2 mendapat uang tunai Rp3 juta plus trofi. Juara 3 mendapat uang tunai Rp2 juta plus trofi. Sedangkan juara favorit akan mendapatkan Rp1 juta plus trofi.

“Tahun ini, juri yang kami libatkan adalah para pelaku industri musik, seperti produser musik dan perwakilan dari label musik Indonesia,” tandasnya.(mer/c)