25 radar bogor

Liverpool Masih Belum Maksimal

MOSKOW–Liverpool kembali mendapat hasil tak maksimal di fase grup Liga Champions. Setelah pada laga pertama di tahan imbang Sevilla 2-2, mereka kembali harus mendapat hasil imbang kala menghadapi Spartak Moskva 1-1, Rabu (27/9) dini hari WIB.

Hasil ini jelas tak memuaskan karena Liverpool sangat berhasrat mendapati hasil maksimal. Performa mereka pun sangat agresif. Liverpool sangat banyak membuat peluang pada laga ini, tapi kedua kiper Spartak, Artem Rebrov dan Aleksandr Selikhov tampil brilian. Mereka beberapa kali mematahkan peluang emas yang dibuat lini depan Liverpool.

Spartak bahkan mampu mencetak gol lebih dulu pada menit ke-23. Adalah Fernando yang membuat tembakan keras jarak jauh yang tak mampu diselamatkan dengan sempurna oleh Loris Karius. Padahal, Karius seharusnya bisa mematahkan itu dengan mudah.

Beruntung, delapan menit kemudian Liverpool menyamakan kedudukan. Kerja sama satu dua apik Philippe Coutinho dan Sadio Mane berujung pada gol cantik Coutinho. Setelah itu, The Reds terus melakukan serangan-serangan frontal. Tapi, lini depan mereka yang notabene sangat tajam, bermain tumpul pada hari ini.
Tak ada satu pun dari Mohamed Salah, Mane, dan Roberto Firmino yang bisa memanfaatkan peluang dengan benar. Laga pun berakhir imbang 1-1.

Bos Liverpool, Juergen Klopp sangat tidak puas dengan hasil imbang ini. Menurutnya, timnya harus lebih ‘klinis’ lagi. ”Kami harus lebih klinis 100 persen. Ini gila. Permainan gila. Untuk semua peluang itu kami hanya mencetak satu gol. Apa lagi yang bisa saya katakan,” kata Klopp di laman BT Sport.(jpg/dkw)