25 radar bogor

Bertempur Bareng Transformers

nelvi/ radar bogor
nelvi/ radar bogor

BOGOR–Sorak-sorai tepuk tangan seketika membahana sesaat Optimus Prime mengeluarkan tembakannya. Bukannya menghindar, para penonton malah semakin merapat, ingin melihat lebih dekat tokoh Autobots dari film Transformers itu.

Optimus Prime hanya satu dari puluhan costum player (cosplay) yang memeriahkan Cosplay and Coswalk Competition di Botani Square, kemarin (24/9). Selainnya, ada tokoh anime Jepang, sebut saja Naruto, Gundam hingga Kamen Raider. Lantai II Botani Square pun penuh sesak.

Markom Manager Botani Square, Herie Purnawan mengatakan, Cosplay and Coswalk Competition merupakan kerja sama dengan Komunitas Cosplay Bogor. Bukan tanpa sebab pihaknya menggelar event tersebut.

Menurut Herie, kompetisi cosplay di Kota Bogor masih terhitung jarang sekali, apalagi yang digelar di mal. “Jadi, kami coba bikin event ini, dan hasilnya cukup bagus. Apalagi, cosplay banyak diminati. Saya rasa bisa menjadi trigger di tahun-tahun mendatang, akan menjadi agenda rutin, dan semoga lebih baik,” kata Herie.

Pesertanya sendiri, kata Herie, didominasi oleh para cosplay dari Bogor. Meski ada beberapa dari luar kota, sebut saja Depok, Jakarta, juga Karawang. Para peserta kebanyakan menampil­kan tokoh-tokoh anime Jepang, meski ada beberapa dari Eropa. “Ini kompetisi cosplay pertama dari Botani Square. Untuk cosplay ada 17 peserta, sementara coswalk 70 peserta. Masing-masing dari mereka tampil di stage,” kata dia.

Menurut Herie, selain hadiah yang menjadi daya tarik membeludaknya peserta Cosplay and Coswalk Competition, para juri yang dihadirkan pun menjadi magnet tersendiri. Mereka adalah para cosplayer expert yang sudah berkecimpung di dunia cosplay bertahun-tahun lamanya.

“Juri-jurinya juga dikenal sama para peserta. Antara lain, Phin Aphin, Keita Leciel, dan Konnichi Kurenai. Bagi pengunjung Botani juga jadi pengalaman sendiri, karena enggak setiap hari, ada sisi entertainment, bisa foto-foto, menarik,” kata dia.

Lebih lanjut Herie menga­takan, selain traffic yang otoma­tis meningkat dengan adanya event di Botani Square, juga berdampak positif bagi tenant-tenant yang ada. Sekaligus bagian dari promosi, bahwasa­nya ada banyak event yang bisa digelar di Botani Square.

“Sabtu depan juga masih ada event. Memang kami sedang gencar bukan di tiap bulannya ada event, tapi tiap minggunya. Nah untuk event ini, hadiahnya selain uang tunai, juga ada sertifikat, trofi dan goody bag dari sponsor,” tandas Herie. (wil/c)