25 radar bogor

Yamaha Sunday Race 3 jadi Ajang Riset bagi Riders dan Teknisi

SENTUL–Kelas komunitas masih menjadi kontribusi terbesar peserta Yamaha Sunday Race 3 (YSR) 2017 ini. Balapan yang berlangsung dua hari sejak Sabtu dan Minggu (16-17/9) di Sirkuit Sentul ini diikuti kurang lebih 201 starter dari berbagai kelas.

Dari beberapa kelas, kategori R25 Community B menjadi kelas favorit. Di kelas ini, peserta yang mengikuti berjumlah 103. Motorsport Dept PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Kadek Suma Adnyana, mengatakan Yamaha Sunday race 2017 ini sudah memasuki seri ketiga.

Tak hanya kelas 250 cc, jumlah peserta Yamaha Sunday Race seri 3 kelas Superstock Up To 1.000 cc Comm Pro, mengalami peningkatan peserta. “Termasuk di kelas pro. Ini juga jadi ajang riset dan pengembangan para rider dan teknisi,”ujarnya.

Selain itu, ajang ini juga sekaligus memanjakan komunitas pemilik Yamaha Vixion dan komunitas lainnya. “Ini memang sudah menjadi tujuan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).YSR mengajak komunitas untuk merasakan sensasi berkompetisi di Sentul,” ucapnya.(mer/c)