25 radar bogor

Dorong Ciptakan Aplikasi Digital

BOGOR–Bank Central Asia (BCA) terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah. Salah satunya, memanfaatkan kecanggihan teknologi. Karenanya, BCA menggelar kompetisi dengan tema Financial Hackathon (Finhacks) 2017 di BCA Learning Institute, di kawasan Sentul City, Kecamatan Babakan Madang.

Wakil Presiden Direktur PT BCA Armand W Hartono mengatakan, era saat ini penggunaan teknologi informasi di bisnis perbankan menjadi hal mutlak dilakukan. Sehingga, nasabah yang menjadi ’raja’ bagi dunia perbankan harus dilayani dengan sepenuh hati.

“Bahkan, harus selalu dimanjakan dengan memberikan mereka berbagai kemudahan untuk bertransaksi tanpa perlu datang ke bank,” ujarnya kepada Radar Bogor usai menutup kompetisi, kemarin (27/8).

BCA, lanjutnya, tak pernah bosan melakukan berbagai terobosan dan inovasi baru untuk digitalisasi layanan perbankan. Karena itu, setiap tahun digelar kompetisi untuk para praktisi teknologi informasi. “Mereka dikumpulkan untuk menciptakan sebuah aplikasi terbaru dan canggih di bidang layanan perbankan digital,” tuturnya.

Menurut dia, kompetisi tersebut ajang bagi praktisi bidang teknologi informatika (TI) untuk membuktikan aplikasi yang mereka ciptakan bermanfaat bagi masyarakat khususnya nasabah. Karena dari ajang tersebut, inovasi yang dinyatakan sebagai pemenang akan dijadikan Virtual Assistant Chat Banking BCA (VIRA). “Tahun ini pesertanya lebih banyak dari 2016 lalu. Kami berharap ada inovasi terbaru, tentunya mengikuti tren digital kekinian dan mudah diakses nasabah,” jelasnya.

Saat ini, lanjut dia, layanan perbankan serba digital. Sehingga, menjadi sebuah kebutuhan dan tantangan bagi dunia perbankan. Masyarakat khususnya nasabah tentu ingin bertransaksi dengan cepat, aman dan mudah, tanpa perlu mendatangi bank. “Tapi, cukup dengan menggerakkan jempol atau jari-jari tangan di smartphone, transaksi yang diinginkan cepat selesai,” tukasnya.

Sementara itu, dari 685 peserta yang datang dari sejumlah kota besar di Indonesia, tim Astagfirullah berhasil menjadi pemenang dan mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp60 juta.(rp2/c)