25 radar bogor

Tanaman Hidroponik The Garden Village

SEHAT: Rombongan pengunjung The Garden Village dari Jakarta memperlihatkan sayuran hidroponik.

HIDUP sehat di usia lanjut. Itulah yang menjadi daya tarik berkebun dengan cara hidroponik. Ya, selain bebas pestisida, sayuran yang dihasilkan dari penanaman dengan cara ini lebih sehat.
Hal ini yang membawa 47 lansia asal Jakarta untuk belajar hidroponik di The Garden Vilage, Desa Bendungan, Kecamatan Ciawi. ”Makanan harus sehat di usia lanjut seperti ini. Sayuran yang ditanam dengan cara hidroponik memiliki kualitas bagus, karena
bebas bakteri dan pestisida. Kami datang ke sini untuk belajar menanam di rumah,” ujar anggota rombongan Paguyuban Ikatan Mahasiswa Kebayoran, Anise Gunawan (71) kepada Radar Bogor.

Begitu pun yang dikatakan rekannya, Sekar Taji (69). Menanam dengan cara hidroponik bisa mengisi waktu luang di usia senja.
”Selain sayurnya sehat, juga bisa mengisi waktu senggang. Saat panen bisa dimakan sendiri, bahkan dijual. Harga sayuran hidroponik ini cukup tinggi,” imbuhnya. Sementara itu, penggagas tanaman hidroponik Kecamatan Ciawi, Jackie Ambadar mengatakan, menanam dengan teknik ini memperhatikan pemenuhan kebutuhan nutrisi bagi tanaman
yang bersangkutan. Atau istilah lainnya, bercocok tanam tanpa tanah, tapi menggunakan air yang mengandung nutrisi yang dibutuhkan tanaman.
”Cara menanam dengan hidroponik ini tidak memakan tempat banyak. Bisa dilakukan di rumah dan mudah. Sayuran yang dihasilkan pun memiliki kualitas baik dan bebas pestisida serta bakteri,” tutupnya. (*/b)