25 radar bogor

40 Ribu Ekor Ayam Ludes

RUGI MILIARAN: Polisi melakukan olah TKP di lokasi kebakaran peternakan ayam Desa Barengkok, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor, kemarin (6/5).

BOGOR–Peternakan ayam milik PT Januputro di Desa Barengkok, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor, ludes terbakar, kemarin (6/5). Dalam peristiwa itu, 40 ribu ekor ayam di empat kandang utama ikut terpanggang. Peristiwa terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Api awalnya muncul dari salah satu kandang milik Singgih Januratmoko tersebut.Dengan cepat api menjalar ke kandang lain yang jaraknya berdekatan. “Selain ayam, gu dang berisi 21 ton pakan ter nak juga ludes terbakar,” kata Kapolsek Jasinga AKP Darsono kepada Radar Bogor.

Saat kejadian, lanjut Darsono, para pegawai di lokasi kejadian langsung berusaha memadam- kan api. Kokokkan ayam yang terbakar pun menambah panik suasana. Dengan alat seadanya, belasan karyawan menyiramkan air ke sumber api. Namun, api yang terlanjur besar terus merambat. “Tidak ada korban. Karyawan dibantu warga sekitar besama-sama memadamkan api,” terangnya. Ia juga memprediksi jika kebakaran yang terjadi bisa berpengaruh pada stok daging ayam jelang Ramadan akhir bulan ini. Mengingat perterna kan tersebut cukup besar di wilayah Bogor.

Dia pun meminta peternak lainnya senantiasa menjaga kewaspadaan peternakannya. Itu dilakukan untuk mendukung pasokan pangan daerah dan menghindari peristiwa yang menimbulkan kerugian. “Kami imbau peternak lain agar lebih berhati-hati. Mudah-mudahan tidak berpengaruh dengan stok daging. Kerena masih banyak peternakan di sini,” tuturnya. Usai peristiwa, para karyawan menguburkan sebagaian dari puluhan ribu ekor ayam tersebut. Saat ini petugas masih mengumpul- kan keterangan terkait penyebab terjadinya kebakaran. Sementara, pemilik pe ternakan kini sedang berada di luar kota. Kerugian ditaksir mencapai Rp2,5 miliar.“Kami minta keterangan pemiliknya ada di Yogjakarta,” tandasnya.(don/c)