25 radar bogor

SMP Taruna Andigha Teladani Kartini

BOGOR–Kemeriahan Hari Kartini yang jatuh akhir April kemarin masih dirasakan di SMP Taruna Andigha (TA). Para siswa yang tergabung dalam OSIS-MPK SMP TA akhir pekan lalu menyelenggarakan berbagai kegiatan yang berkaitan dengan semangat juang pahlawan perempuan Indonesia ini.

Ditemui di sela-sela kegiatan, Kepala SMP TA Aldilah Rahman menjelaskan, sejumlah lomba memang selalu rutin diadakan sekolahnya tiap tahun. Tahun ini, mereka mengadakan lomba Kartini Kartono yang sama dengan ajang Mojang Jajaka. “Jadi tiap kelas memilih kandidatnya untuk jadi Kartini Kartono dengan baju daerah. Mereka nanti fashion show sekaligus ditanyakan sejumlah pertanyaan tentang RA Kartini dan pengetahuan umum oleh
juri,” jelasnya kepada Radar Bogor. Menurut Aldi, menyelipkan pertanyaan dalam lomba tersebut lebih ditujukan agar anak-anak mengasah kembali pengetahuan mereka tentang pahlawan-pahlawan. Lomba berikutnya yaitu lomba paduan suara, lomba make up dan juga lomba costum atau pakaian yang sangat serasi digunakan anakanak didiknya.

Sebelumnya, kata Aldi, ada sebuah talkshow singkat yang ia lakukan kepada peserta didiknya untuk mengulas kembali perjuangan RA Kartini semasa hidup. “Saya beri pemahaman perjuangan dulu dan sekarang berbeda. Apalagi ditambah dengan kemajuan teknologi. Wanita harus berkarier tapi tidak meninggalkan kodratnya sebagai seorang ibu dan wanita,” ungkap Aldi.(ran/c)